Kamis, 07 Agustus 2008

2008 Beijing Olympic is coming... 2morrow!!


Wow!! Besok perhelatan olah raga terbesar di dunia akan dimulai. Tepat pukul 20.08.08 pada tanggal 08 bulan 08 tahun 2008 waktu Beijing (lebih cepat 1 jam dari WIB). Walaupun ga bisa liat langsung di Beijing, tapi kan ada CCTV-5 juga TVRI yang akan menyiarkan secara langsung acara ini. Yang paling ditunggu-tunggu, tentu aja upacara pembukaan dan penutupan yang dijanjikan oleh BOCOG akan menjadi yang termegah dibanding olimpiade - olimpiade sebelumnya... Hmm kita liat aja, apakah bisa menandingi Sydney dan Seoul ?!


Acara yang menelan dana 42 miliar USD atau sekitar Rp 378 T ini akan diikuti oleh lebih dari 10000 atlet dari ratusan negara di dunia. Berslogan One World, One Dream (同一个世界 同一个梦想), sebenarnya acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara negara-negara di dunia melalui olahraga. Namun banyak orang yang menilai kebijakan Tiongkok tidak sesuai dengan slogan mereka. Apalagi kalau bukan disebabkan oleh masalah Tibet. Ck..ck..ck.. bosen banget dengar berita ini. Hingga sekarang masih banyak orang-orang yang demo tentang hal ini di Beijing, tentu secara ilegal...

Oh, ya jadi inget tulisan yang dimuat oleh om Dahlan Iskan tentang kekesalan rakyat Tiongkok terhadap negara Barat yang dianggap terlalu ikut campur politik dalam negeri Tiongkok. Yang paling menarik dari tulisan ini ialah sajak yang dibuat oleh sastrawan yang bunyinya menggambarkan kekecewaan terhadap negara Barat, bunyinya:

Ketika kami tertutup,
Kau selundupkan narkoba.
Ketika kami buka pasar bebas,
Kau anggap mencuri lapangan kerja.
Ketika kami miskin,
Kau hinakan kami seperti anjing.
Ketika kami maju,
Kau anggap kami ancaman.
Ketika negeri kami terbelah-belah,
Kau ambil satu irisan melonnya.
OK, Lalu kami jadi negara komunis,
Tapi lantas kau benci kami.
Ketika kami menerima kapitalisme,
Kau tetap juga membenci kami.
Ketika penduduk kami 1 miliar,
Kau tuduh kami mau kuasai planet.
Ketika kami galakkan KB,
Kau tuduh kami tidak manusiawi.
Ketika kami miskin,
Kau anggap kami pengemis.
Ketika kami mulai pinjami kau uang,
Kau tuduh kami penambah utang kalian.

Dan masih panjang lagi...

Tidak ada komentar: